Sosialisasi Netralitas Aparatur Sipil Negara

Sosialisasi Netralitas Aparatur Sipil Negara

Tana Paser, 14/06/2022 – Bertempat di Ruang Rapat BKPSDM Kabupaten Paser berlangsung kegiatan Sosialisasi Netralitas Aparatur Sipil Negara pada Pemilu dan Pemilihan tahun 2024 Oleh Badan Pengawasan Pemilihan Umum (BAWASLU) Kabupaten Paser yang dihadiri oleh Drs. Suwito selaku Kepala Badan BKPSDM, di dampingi oleh Ibu Indah Setyo Rini, SP,MM selaku Analis Kepegawaian Muda di BKPSDM Kabupaten Paser sebagai Narasumber dalam Sosialisasi ini.

Sosialisasi ini dibuka oleh Ketua Bawaslu yaitu Aprianto Abdullah, SP beserta jajaran anggota dari Bawaslu Kab. Paser, dimana acara tersebut dilangsungkan melalui media daring/online yang diikuti oleh seluruh OPD yang ada di lingkup Pemerintah Kabupaten Paser.

Dalam penyampaiannya Drs. Suwito berharap ASN di Kabupaten Paser dapat membantu terselenggaranya pemilu. Mohon kiranya membantu dengan catatan tidak meninggalkan tugas sebagai ASN dan telah diberikan izin atasan. Dilain hal Drs. Suwito juga menambahkan agar seluruh ASN yang berada di Kabupaten Paser dapat mengikuti penyelenggaraan pemilu secara bijaksana tanpa memihak terhadap siapapun calon peserta yang mengikuti pemilihan. Sehingga netralitas ASN pada Pemilu tahun 2024 terlaksana dengan baik.

Pada kesempatan ini pula Ibu Indah Setyo Rini, SP, MM selaku Narasumber dari BKPSDM menyampaikan dalam materinya bahwa terdapat Peraturan yang mengatur kenetralan ASN sesuai jenis hukuman disiplin baik itu ringan, sedang maupun berat. Peraturan ini telah dibuat dalam Peraturan Perundang-undangan yang berlaku dan akan ditetapkan oleh Tim Pelanggaran Netralitas ASN.

Selain itu Bapak Fauzan, S.Sos.I selaku Kepala Divisi Pengawasan Humas dan Hubal menekankan melalui kegiatan ini, BAWASLU akan meminta bantuan dan kerja samanya kepada seluruh elemen masyarakat termasuk kepada seluruh ASN dalam rangka pencegahan pelanggaran netralitas ASN untuk PEMILU (Pemilihan Umum) yang Jujur, Adil dan Transparan.

Jika Berita & Informasi ini bermanfaat, silahkan bagikan pada tautan dibawah ini!